Iklan

Hadiah Mobil Mewah Untuk Timnas Arab Saudi Ternyata Hanya Rumor

Media Berita6
28 November 2022, 6:07 PM WIB Last Updated 2022-11-28T11:09:03Z

Tim Arab Saudi Setelah menang melawan Argentina (REUTERS/HANNAH MCKAY)

Jakarta - Pemain Arab Saudi Saleh Al-Shehri memberikan tanggapan terkait rumor hadiah mobil mewah RollS-Royce dari Pangeran Mohammed bin Salman. Itu sebagai upah dari keberhasilan tim mengalahkan Argentina di Piala Dunia 2022.


Sebelumnya rumor hadiah gila dari Pangeran MbS untuk pemain Arab Saudi itu viral di media sosial Twitter. Pebisnis India Suhel Seth adalah salah satu yang mengunggah kabar pemain Arab Saudi dapat Rolls Royce dari Pangeran MbS. Pegiat media sosial kenamaan yang juga dokter gigi Awab Alvi menyebut seluruh pemain Arab Saudi mendapatkan mobil Rolls Royce tipe Phantom.


Al-Shehri lantas membantah kabar yang beredar setiap pemain Arab Saudi mendapatkan hadiah mobil dari Pangeran Mohammed bin Salman (MbS). Hal itu ia sampaikan dalam sesi jumpa pers jelang laga kontra Polandia pada matchday kedua Grup C Piala Dunia 2022, Sabtu (26/11) malam WIB lalu.  Al-Shehri secara terang-terangan membantah kabar tersebut. Dirinya menyebut bahwa rumor hadiah Rolls-Royce Phantom setelah memenangkan pertandingan Piala Dunia 2022 melawan Argentina tersebut tidak benar adanya.


“Kami di sini untuk melayani negara kami dan melakukan yang terbaik, jadi itulah pencapaian terbesar kami,” kata Saleh Al-Shehri, seperti dikutip dari situs berita Arab News, Senin, 28 November 2022.


Setelah menaklukkan Argentina pada laga perdana Grup C Piala Dunia 2022, Arab Saudi dihujani euforia. Bahkan Kerajaan Arab Saudi menetapkan 23 November 2022 sebagai hari libur nasional bagi karyawan di sektor publik, swasta, dan juga pelajar.


Hanya untuk mengingatkan kembali, Arab Saudi sebenarnya sempat tertinggal lebih dulu lewat gol titik putih Lionel Messi saat pertandingan baru berjalan 10 menit. Beruntung para pemain Arab Saudi mampu bereaksi dengan baik.

Mereka berhasil membalikkan keadaan di pertengahan babak kedua lewat aksi Saleh Al-Shehri dan Salem Al-Dawsari. Kemenangan 2-1 Arab Saudi atas Argentina ini nyatanya menghadirkan rekor baru.


Karena ini merupakan kemenangan perdana Arab Saudi atas Argentina. Selain itu, Arab Saudi juga berhasil menjadi tim Asia pertama yang bisa mengoyak jala gawang Argentina sebanyak dua kali dalam satu pertandingan di Piala Dunia.


Sekedar informasi, Rolls-Royce Phantom yang dirumorkan bakal diberikan ke seluruh pemain Arab Saudi di Piala Dunia 2022, dijual dengan harga mulai dari Rp 7,2 miliar-Rp 8,6 miliar. Phantom tergolong model spesial di antara produk Rolls-Royce, di mana modelnya didesain khusus dengan “Architecture of Luxury” yang elegan. (Tim Redaksi Mediaberita6.com)

Komentar

Tampilkan

Terkini