Iklan

Jerman Tersingkir, Jepang Pecundangi Spanyol 2-1

Media Berita6
02 Desember 2022, 1:53 PM WIB Last Updated 2022-12-02T10:03:20Z

Laga Jepang vs Spanyol (AFP/JEWEL SAMAD)

 Jakarta - Timnas Jerman akhirnya harus pulang setelah kalah poin dari Spanyol. Laga paling menentukan untuk Timnas Jerman, meskipun Der Panzer berhasil mengalahkan Kosta Rika dengan skor 4-2,pada pertandingan terakhirnya dalam pertandingan yang digelar Jumat (2/12/2022) dini hari WIB langkah Timnas Jerman di ajang Piala Dunia 2022 harus terhenti di fase grup. Serge Gnabry dan Niclas Fuellkrug berhasil mencetak satu gol, sedangkan Kai Havertz sukses menorehkan brace. 


Sementara Kosta Rika, meski sempat unggul, hanya bisa melesakkan dua gol ke gawang Jerman melalui Yeltsin Tejeda dan gol bunuh diri Manuel Neuer. Dengan hasil tersebut, tim besutan Hansi Flick hanya finis di urutan ketiga dengan raihan empat poin. Mereka tak bisa lolos ke fase selanjutnya lantaran kalah jumlah selisih gol dengan Spanyol.


Samurai Biru Hadang Spanyol 2-1

Timnas Jepang dan Spanyol menjadi dua tim terbaru yang lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022.  Laga Jepang vs Spanyol pada laga terakhir Grup E Piala Dunia 2022 berlangsung di Stadion Internasional Khalifa, Ar-Rayyan, Qatar, Jumat (2/12/2022) dini hari WIB.  


Pertandingan Jepang vs Spanyol tersebut berakhir dengan skor 2-1. Spanyol sebenarnya unggul terlebih dahulu berkat sundulan Alvaro Morata pada menit ke-11.  Akan tetapi, tim Samurai Biru (julukan Jepang) pantang menyerah dan mencetak dua gol beruntun melalui Ritsu Doan menit ke 48' dan Ao Tanaka menit ke 51'. 


Timnas Jepang memuncaki klasemen akhir Grup E dengan catatan enam poin hasil dari dua kemenangan (atas Jerman dan Spanyol) dan satu kali kalah dari Kosta Rika.  Sementara itu, Spanyol berada di urutan kedua dengan empat poin dari satu kemenangan, sekali imbang, dan satu kali kalah.  Di bawah Jepang dan Spanyol, Jerman 4 poin dan Kosta Rika 3 poin berurutan menempati peringkat ketiga serta keempat. 


Dari kompetisi tersebut, Jepang melaju ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 sebagai juara grup dan didampingi Spanyol yang merupakan runner-up.  


Matchday terakhir fase grup Piala Dunia 2022 masih akan menyajikan empat pertandingan di Grup G dan H.  Laga-laga Grup H yaitu Korea Selatan vs Portugal dan Ghana vs Uruguay akan digelar pada malam ini pukul 22.00 WIB.  

Sementara itu, pertandingan Grup G Serbia vs Swiss dan Kamerun vs Brasil akan dimainkan pada Sabtu (3/12/2022) dini hari WIB.


Jadwal Piala Dunia 2022 Jumat 2 Desember 2022 :

Grup G

Jadwal Sabtu, 3 Desember 2022

02:00 WIB: Kamerun vs Brasil (tonton di SCTV, Vidio, Moji)

02:00 WIB: Serbia vs Swiss (tonton di Vidio).


Posisi Klasemen

Timnas Brasil, yang sudah lolos, memuncaki klasemen dengan nilai 6. Di bawahnya ada Swiss (3), Kamerun (1), Serbia (1).


Grup H

Jadwal Jumat, 2 Desember 2022

22.00 WIB: Korea Selatan vs Portugal (tonton di SCTV, Vidio, Moji)

22.00 WIB: Ghana vs Uruguay (tonton di Vidio).


Klasemen

Portugal, yang sudah lolos, memuncaki klasemen dengan nilai 6. Di bawahnya ada Ghana (3), Korea Selatan (1), Uruguay (1).


Hasil Pertandingan Piala Dunia 2022 Kamis, 1 Desember 2022

Kroasia vs Belgia 0-0

Kanada vs Maroko 1-2

Jepang vs Spanyol 2-1

Kosta Rika vs Jerman 1-2


Jadwal Piala Dunia 2022 Matchday Ketiga

Jumat, 2 Desember 2022

22.00 WIB: Korea Selatan vs Portugal (tonton di SCTV, Vidio, Moji)

22.00 WIB: Ghana vs Uruguay (tonton di Vidio).


Sabtu, 3 Desember 2022

02:00 WIB: Kamerun vs Brasil (tonton di SCTV, Vidio, Moji)

02:00 WIB: Serbia vs Swiss (tonton di Vidio).


Jadwal Babak Gugur Piala Dunia 2022

Jadwal 16 Besar: 3-6 Desember 2022

Sabtu, 3 Desember 2022 

22.00 Belanda vs AS


Minggu, 4 Desember

02.00 Argentina vs Australia

22.00 Prancis vs Polandia


Senin, 5 Desember 

02.00 Inggris vs Senegal

22.00 Jepang vs Kroasia.


Selasa, 6  Desember

02.00 Juara Grup G vs runner-up Grup H

22.00 Maroko vs Spanyol


Rabu, 7 Desember

02.00 Juara Grup H vs Runner-up Grup G.


Jadwal Perempat Final: 9-10 Desember 2022

Jadwal Semifinal: 13-14 Desember 2022

Jadwal Perebutan peringkat 3: 17 Desember 2022

Jadwal Final: 18 Desember 2022 (Lusail).

(Jurnalis : Randy Diandra / Editor : Guntur Surentu)

Komentar

Tampilkan

Terkini

+