Jakarta - Laga pembuka Piala Dunia 2022 sudah dimulai sejak semalam setelah opening ceremony di Stadion Al Bayt, Minggu (20/11/2022). Laga pembuka dimana tuan rumah Qatar menjamu Ekuador dengan hasil akhir 0-2 kemenangan diraih tim Equador.
Ekuador terlihat mendominasi permainan dan hasilnya bisa terlihat pada menit kedua. Mereka bisa mencetak gol dari aksi Enner Valencia. Sayang, wasit membatalkan gol tersebut setelah melihat tayangan ulang karena dinilai offside.
Ekuador mendapatkan hadiah penalti setelah kaki Valencia dijegal dengan tangan Saad Abdullah Al Sheeb. Valencia maju sebagai eksekutor dan sukses membawa Ekuador unggul 1-0 di menit ke-16. Ekuador terus menekan Qatar. Tim tuan rumah tak banyak menguasai bola dan permainan terlihat hanya setengah lapangan, hingga akhirnya bisa memperbesar keunggulan menjadi 2-0 di menit ke-31. Sebuah bola umpan silang dari Angelo Preciado dimanfaatkan dengan baik melalui sundulan Valencia.
Permainan Qatar masih belum ada kemajuan di lima menit awal babak kedua. Ekuador masih lebih dominan dalam memberikan serangan. Hingga peluang emas didapat Ekuador pada menit ke-54. Romario Ibarra melepaskan tembakan dalam posisi yang sudah sangat dekat, tapi bola masih bisa ditepis oleh Al Sheeb.
Qatar bisa mengancam di menit ke-61 lewat Pedro Miguel. Dia menanduk bola dari umpan silang, namun arahnya masih sedikit menyamping dari target. Qatar nyaris mencetak gol di menit ke-85. Bola tembakan voli Mohammed Muntari namun sedikit meleset dari target.
Tak ada gol tambahan sepanjang babak kedua. Ekuador sukses mengalahkan Qatar dengan skor 2-0.
Qatar yang mencoba membangun serangan terlihat kesulitan menembus pertahanan lawan. Sempat ada beberapa serangan, tapi tidak memberi ancaman kepada kiper Dominguez.
Pertandingan perdana Qatar vs Ekuador di Grup A telah tuntas. La Tri memimpin 2-0 berhasil meraih tiga poin atas kemenangan 2-0. Dua gol tercipta di babak pertama dan diborong semua oleh Enner Valencia. Pada babak kedua pertandingan cenderung berjalan alot. Permainan Ekuador menurun dan Qatar berpeluang membuat gol di beberapa kesempatan, namun akhirnya tuan rumah harus menyerah hingga peluit terakhir pertandingan.
Qatar untuk sementara berada di dasar klasemen dengan dua laga selanjutnya melawan Senegal dan Belanda.
Susunan Pemain:
Qatar:
Al Sheeb; Khouki, Hisham, Hassan; Miguel, Hatem, Al Heidos (Waad 72'), Boudiaf, Ahmed; Afif, Ali (Muntari 72').
Ekuador:
Galindez; Preciado, Torres, Hincapie, Estupinan; Ibarra (Sarmiento 68'), Plata, Caicedo (Franco 90'), Mendez; Estrada (Rodriguez 90'), Valenica (Cifuentes 77').
(Jurnalis : Sinta Stephani / Editor : Guntur Surentu)