Mediaberita6 - Aditya Gumay,pendiri Sanggar Ananda Kawula Muda, meluncurkan album religi dengan mengorbitkan Azka dan Aisya dari Duo Dinamis. Lirik lagu ditulis oleh Aditya Gumay dengan aransemen Adam S Permana, lagu "Tanah Suci" yang harmonis dan menyentuh serta merdu untuk didengar di bulan suci ramadon ini, mengajak insan berkeinginan pergi ke Tanah Suci. Single ini bertujuan untuk menyebarkan kegembiraan dan spiritualitas melalui melodi yang menggembirakan dan pesan yang mendalam.
Kak Adit, panggilan akrab Sutradara, Produser,pengasuh sanggar Kawula yang mengorbitkan artis-artis terkenal seperti Olga Syahputra (Alm) Ruben Onsu, Okky Lukman, Indra Bekti Dude Harlino , Zee Zee Shahab dan lainya, berharap single ini dapat diterima anak-anak dan segala usia, sebagai bentuk pencerahan spiritual yang menyenangkan,untuk menyebarkan pesan cinta, doa, dan ibadah di bulan suci ini.
Single "Tanah Suci" ini merupakan undangan,ajakan untuk merasakan kesucian dan ketenangan Makkah dan Madinah melalui musik. Pembuatan Clip musiknya direkam di lokasi selama ziarah umrah yang memperkaya spiritual pada tahun 2023, dengan indah menangkap esensi dari tempat-tempat suci ini. Single ini tersedia di streaming di YouTube, Spotify, Joox, dan iTunes sejak 16 Maret 2024;ujar kak Adit. (BS)